Saturday, February 2, 2013

Delapan Kado Indah

Sesuai dengan judul postingannya yaitu Delapan Kado Indah yang gue baca dari ebooknya yohukn@yahoo.com. Ternyata kado yang ingin kita berikan kepada orang yang kita sayangi bukan hanya berbentuk barang barang yang bisa dibilang berharga dan mahal. Ada beberapa kado yang bisa menjadi istimewa yang bisa kita berikan atau kita lakukan kepada orang yang kita sayangi.Sepeti yang bakal gua tulis ini..
1. Kehadiran
Kehadiran orang yang disayangi merupakan kado yang tak ternilai harganya. Dengan kita berada disampingnya berarti kita bisa saling berbagi perasaan,perhatian,dan kasih sayang kepada orang yang kita sayang.
2. Mendengar
Tidak banyak orang yang bisa memberikan kado seperti ini. Sebab kebanyakan dari kita memang lebih suka untuk didengarkan ketimbang mendengarkan. Namun dengan kita mencoba mencurahkan perhatian kita kepada segala ucapannya,secara langsung juga menumbuhkan kesabaran dan kerendahan hati. Selain itu dengan kita mendengarkan ucapan-ucapan darinya,otomatis dia juga akan merasa nyaman berada didekat kita.
3. Diam
Diam bukan berarti tak tahu apa-apa. Di dalam diam juga ada kekuatan. Disaat kita diam, itu menandakan bahwa kita bisa menunjukan rasa kecintaan kita karena memberinya ruang baik itu ruang untuk bicara ataupun ruang untuk curhat.
4. Kebebasan
Siapa sih didunia ini yang mau selalu dikekang?selalu diatur?apa-apa harus nurut? Yaps,tidak ada seorang pun yang mau seperti itu. Dalam menjalin hubungan juga kita harus memberikan kebebasan kepada pasangan kita. Karena mencintai seseorang bukan berarti kita memiliki hak penuh untuk mencapuri kehidupan orang yang kita cinta. Dengan kita memberikan kebebasan artinya kita memberi kepercayaan penuh kepada dia agar ia juga bertanggung jawab atas apa yang ia lakukan. Memberikan kebebasan juga merupakan kado yang indah.
5. Keindahan
Siapa yang tidak mau pasangannya tampil cantik atau ganteng? semua pasti mau. Tapi wujud keindahan bukan saja hanya berasal dari segi penampilan fisik. Keindahan yang bisa kita berikan kepada pasangan kita contohnya yaa memberikan keindahan suasana saat makan bersama ditempat yang nyaman,sejuk,dan indah dilihat oleh mata dan  disertai suasana yang romantis.
6. Tanggapan Positiff
Sering kali kita selalu memberikan penilaian negatif kepada pasangan kita. Dulu gue pun seperti itu. Seolah-olah ngga ada yang benar darinya. Tapi untuk kali ini, coba kita hadiahkan kepadanya tanggapan positif. Nyatakan dengan jelas dan tulus. Ucapkanlah terimakasih atas apa yang ia telah lakukan kepada kita,dan pujilah dirinya. Keduan hal itu adalah kado indah yang sering terlupakan.
7. Kemauan Mengalah
Mungkin banyak dari kita yang setiap ada sedikit masalah langsung bertengkar. bahkan masalah kecilpun terkadang bisa menjadi pertengkaran yang hebat. Tapi cobalah untuk kita bersedia mengalah dan menyelesaikan setiap masalah dengan tenang. Karena setiap permasalahan pasti akan ada solusinya.
8. Senyuman
Ini yang menurut gua kado paling indah yang bisa diberikan kepada orang yang kita sayangi. Kekuatan senyuman sangat amat luar biasa,terlebih lagi apabila senyuman itu diberikan dengan tulus. Pati akan menjadi pemberi semangat dalam keputusasaan. Senyuman juga merupakan pemberi isarat untuk membuka diri dengan sekeliling kita.

Itulah Delapan Kado Indah yang bisa kita berikan kepada orang yang kita sayangi dan membuat hubungan kita dengan pasangan kita menjadi lebih harmonis.

2 comments:

  1. fariz caldera prayogaMay 5, 2013 at 2:27 AM

    Nice artikel

    ReplyDelete
  2. Bagus banget artikelnya..
    aahh andai si dia baca ini..
    thank you deniphantom

    ReplyDelete

Sudah baca isinya? terimakasih bagi anda yang mau koment, kritik dan saran anda sangat berguna untuk saya dalam mengshare artikel seputar pembelajaran